MONEV KINERJA JANUARI 2025
Tasikmalaya - Kamis, 23 Januari 2025 bertempat di Ruang Sidang Cakra, Ketua Pengadilan Negeri Tasikmalaya, Bapak Khoiruman Pandu Kesuma Harahap, S.H., M.H., memimpin Rapat Monitoring Evaluasi dan Evaluasi Kinerja Bulan Januari Tahun 2025 pada Pengadilan Negeri Tasikmalaya yang dihadiri oleh seluruh aparatur Pengadilan Negeri Tasikmalaya.
Acara diawali dengan sosialisasi penggunaan aplikasi S.id oleh Sekretaris Bapak Wisnu Giri, S.H.
Dalam sambutannya Ketua Pengadilan Negeri Tasikmalaya, Bapak Khoiruman Pandu Kesuma Harahap, S.H., M.H., mengingatkan kepada seluruh warga Pengadilan Negeri Tasikmalaya agar dapat mempertahankan kinerja yang sudah baik dan melaksanakan tugas sesuai tugas pokoknya masing-masing dengan konsisten dan penuh rasa tanggung jawab. Selain itu beliau juga mengingatkan kepada seluruh aparatur dalam bekerja untuk senantiasa menjaga integritas, selalu meningkatkan kompetensi/profesionalitas dan manajerial sehingga dapat memberikan pelayanan prima bagi pencari keadilan. Selanjutnya Wakil Ketua Pengadilan Negeri Tasikmalaya Ibu Dr. Etik Purwaningsih, S.H., M.H., menyampaikan resume hasil pengawasan dari Hakim Pengawas Bidang dan temuan-temuan serta kendala-kendala dalam pelaksanaan tugas. Rapat diakhiri dengan pengumuman yang terpilih sebagai Agen Perubahan, pemberian reward kepada aparatur Pengadilan Negeri Tasikmalaya yang berprestasi dan penyerahan bingkisan untuk pegawai PPNPN.